Lewati ke isi

CASIO

Pedoman Pemakaian

Temukan

Konfigurasi Penyetelan Kalkulator

Dengan menekan (SETUP) akan menampilkan menu pengaturan, yang dapat Anda gunakan untuk mengontrol bagaimana perhitungan dijalankan dan ditampilkan. Menu pengaturan memiliki dua layar, di mana Anda dapat berpindah dengan menggunakan dan .


Pengaturan yang digarisbawahi ( ___ ) adalah pengaturan awal baku.

Menentukan Format Tampilan

Untuk menentukan format tampilan: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Tampilan Natural
(MthIO-MathO)
(SETUP)(MthIO)(MathO)
Tampilan Natural
(MthIO-LineO)
(SETUP)(MthIO)(LineO)
Tampilan Linear
(LineIO)
(SETUP)(LineIO)

Tampilan Natural (MthIO-MathO, MthIO-LineO) menyebabkan pecahan, bilangan irasional, dan ekspresi lainnya ditampilkan sebagaimana ditulis di kertas.

MthIO-MathO menampilkan input dan hasil perhitungan dengan menggunakan format yang sama sebagaimana ditulis di kertas.

MthIO-LineO menampilkan input dengan cara yang sama dengan MthIO-MathO, namun hasil perhitungan ditampilkan dalam format linier.

Tampilan Linear (LineIO) menyebabkan pecahan dan ekspresi lainnya untuk ditampilkan sebaris.

Contoh-Contoh:
MthIO-MathO

MthIO-LineO
(Format Angka: Norm 1)

MthIO-LineO
(Format Angka: Norm 2)

LineIO
(Format Angka: Norm 1)


Catatan

Perhitungan berubah ke Tampilan Linear secara otomatis bila Anda menekan Mode STAT, BASE-N, MATRIX, atau VECTOR.


Menentukan Saturan Sudut Bawaan

Untuk menentukan ini sebagai satuan sudut bawaan: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Derajat (SETUP)(Deg)
Radian (SETUP)(Rad)
Gradien (SETUP)(Gra)

90°= π/2 radian = 100 grad

Menentukan Format Angka

Menentukan jumlah digit saat menampilkan hasil perhitungan.

Untuk menentukan ini: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Jumlah Tempat Desimal (SETUP)(Fix) -
Jumlah Digit Yang Signifikan (SETUP)(Sci) -
Kisaran Tampilan Eksponensial (SETUP)(Norm)(Norm 1) atau (Norm 2)

Fix: Nilai yang Anda tetapkan (dari 0 sampai 9) menentukan jumlah tempat desimal untuk hasil perhitungan yang ditampilkan. Hasil perhitungan dibulatkan ke digit terakhir yang ditentukan sebelum ditampilkan.

Contoh: (LineIO) 100 ÷ 7 = 14,286 (Fix 3)

Contoh: (LineIO) 100 ÷ 7 = 14,29 (Fix 2)

Sci: Nilai yang Anda tetapkan (dari 0 sampai 9) menentukan jumlah digit signifikan untuk hasil perhitungan yang ditampilkan. Hasil perhitungan dibulatkan ke digit terakhir yang ditentukan sebelum ditampilkan.

Contoh: (LineIO) 1 ÷ 7 = 1,4286 × 10-1 (Sci 5)

Contoh: (LineIO) 1 ÷ 7 = 1,429 × 10-1 (Sci 4)

Contoh: (LineIO) 1 ÷ 7 = 1,428571429 × 10-1 (Sci 0)

Norm: Memilih salah satu di antara dua pengaturan yang tersedia (Norm 1, Norm 2) menentukan rentang di mana hasilnya akan ditampilkan dalam format eksponensial. Di luar rentang yang ditentukan, hasil ditampilkan menggunakan format non-eksponensial.

Norm 1: 10-2 > |x|, |x| ≧ 1010

Norm 2: 10-9 > |x|, |x| ≧ 1010

Contoh: (LineIO) 1 ÷ 200 = 5 × 10-3 (Norm 1)

Contoh: (LineIO) 1 ÷ 200 = 0,005 (Norm 2)

Menentukan Format Tampilan Pecahan

Untuk menentukan format tampilan pecahan ini: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Gabungan (SETUP)(ab/c)
Kurang tepat (SETUP)(d/c)

Menentukan Format Bilangan Kompleks

Untuk menentukan format bilangan kompleks: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Kordinat Siku-siku (SETUP)(CMPLX)(a+bi)
Kordinat Kutub (SETUP)(CMPLX)(rθ)

Menentukan Format Stat

Menentukan apakah akan menampilkan kolom FREQ (frekuensi) atau tidak dalam Editor Statistik Mode STAT.

Untuk menentukan ini: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Tampilkan Kolom FREQ (SETUP)(STAT)(ON)
Sembunyikan Kolom FREQ (SETUP)(STAT)(OFF)

Menentukan Format Tampilan Titik Desimal

Menentukan apakah menampilkan titik atau koma untuk poin desimal hasil perhitungan. Titik selalu ditampilkan selama input.

Untuk menentukan format tampilan titik desimal ini: Lakukan pengoperasian tombol ini:
Titik (.) (SETUP)(Disp)(Dot)
Koma (,) (SETUP)(Disp)(Comma)

Catatan

Bila titik dipilih sebagai titik desimal, pemisah untuk beberapa hasil adalah koma (,). Bila koma dipilih, pemisahnya adalah titik koma (;).


Mengatur Kontras Display

(SETUP)(CONT)
Lihat "Memulai Penggunaan" untuk detilnya.

Menginisialisasi Penyetelan Kalkulator

Jalankan prosedur di bawah untuk menginisialisasi kalkulator, yang mengembalikan mode kalkulator ke COMP dan mengembalikan semua pengaturan lainnya, termasuk pengaturan menu setup, ke setelan awal.

(CLR)(Setup)(Yes)

Pengaturan ini: Diinisialisasi menjadi berikut ini:
Mode Perhitungan COMP
Format Tampilan MthIO-MathO
Satuan Sudut Deg
Format Angka Norm 1
Format Tampilan Pecahan d/c
Format Bilangan Kompleks a+bi
Format Stat OFF
Titik Desimal Dot
Cetak halaman ini
Halaman atas